Rabu, 31 Maret 2010

pengetahuan deklaratif dan prosedural

Hal mendasar yang membedakan pengetahuan deklaratif dan pengetahuan prosedural adalah pengetahuan deklaratif menyatakan pengetahuan tentang apa sesuatu itu, sedangkan pengetahuan prosedural ialah pengetahuan tentang bagaimana melakukan sesuatu atau pengetahuan itu.
Contoh :
Pengetahuan deklaratif
Apa itu atom?
Jawab : atom adalah bagian terkecil dari suatu benda atau zat yang didalamnya terkandung elektron, proton dan neutron.
Apa bunyi teori asam basa Arrhenius?
Jawab : asam menurut Arrhenius adalah zat yang melepas H+ dalam air, sedangkan basa menurut Arrhenius adalah zat yang melepas OH- dalam air.
Pengetahuan prosedural
Bagaimana menyetarakan reaksi H2 + O2  H2O !
Jawab : perhatikan jumlah H dan O reaktan dan produk, lalu kita dapat lihat jumlah O reaktan adalah 2, sementara jumlah O pada produk adalah 1, maka beri angka 2 di depan H2O (2H2O). Setelah itu, perhatikan kembali jumlah H produk dan rektan. Kita melihat jumlah H produk adalah 4, sementara jumlah H produk adalah 2, maka beri angka 2 di depan H reaktan (2H2) agar jumlah H produk = H reaktan.
H2 + O2  H2O H2 + O2  2H2O 2H2 + O2  2H2O
Bagaimana menentukan mol 34 gram NH3 dengan Ar N =14 g/mol, Ar H = 1gr/mol ?
Jawab : Kita tentukan terlebih dahulu nilai Mr NH3
1. Ar N + 3. Ar H = 14 + 3 = 17 gr/mol
Diketahui rumus mol =
Sehingga mol 34 gr NH3 = = 2 mol
Jadi mol 34 gram NH3 adalah 2 mol.

Perbedaan antara pengetahuan deklaratif dan pengetahuan prosedural, atau pengetahuan apa dan pengetahuan bagaimana dikemukakan pula oleh beberapa ahli. Gagne mengungkapkan perbedaan antara pengetahuan deklaratif dan pengetahuan prosedural sebagai berikut. Pengetahuan deklaratif berhubungan dengan kemampuan menyatakan informasi verbal, sementara pengetahuan prosedural berhubungan dngan keterampilan intelektual dalam mengetahui bagaimana melakukan sesuatu. Jadi deklaratif bersifat pasif, dan prosedural bersifat dinamis dimana keberlangsungannya dibutuhkan kemampuan keognitif dan tindakan.
Contoh :
Kita mengetahui informasi verbal mol adalah perbandingan massa dengan massa relatif (deklaratif).
Kita tau bagaimana menyelesaikan permasalahan jumlah mol dari 34 gram NH3.
Menurut Ryle perbedaan antara pengetahuan deklaratif dan pengetahuan prosedural adalah sebagai berikut: Pengetahuan deklaratif harus dimiliki secara menyeluruh, dengan kata lain semua atau tidak sama sekali. Kita tidak pernah mengatakan bahwa seseorang itu mempunyai pengetahuan sebagian dari suatu fakta, atau kebenaran. Tetapi, seseorang dapat mengetahui sebagian bagaiman melakukan sesuatu, yaitu keterbatasan kemampuan. Selain itu, menurut Ryle, pengetahuan deklaratif dapat dikomunikasikan secara verbal, sedangkan pengetahuan prosedural tidak.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar